Resep Makanan Bayi 8 Bulan yang Enak Namun Juga Sehat



sumber gambar: http://resepmpasi.bungaasi.com



Ketika bayi Anda memasuki usia 8 bulan ini maka Anda harus mulai mengenalkan kepada bayi Anda dengan makanan yang lain selain ASI. Hal ini selain untuk mengenalkan makanan lain ke bayi Anda, makanan selain ASI untuk bayi Anda yang usia 8 bulan ini akan bagus untuk mengajarkan proses pencernaan bayi Anda dapat bekerja dengan lebih bagus lagi. 

Namun tentu saja karena gigi maupun proses pencernaan bayi Anda masih belum terbiasa atau masih lemah, maka akan lebih baik untuk Anda tahu akan resep makanan bayi 8 bulan yang enak dan sehat. Tentu saja mengenalkan makanan lain selain ASI ke bayi adalah hal yang tidak mudah. Maka dari itu memilih makanan yang enak adalah hal yang harus Anda lakukan karena dengan ini maka makanan ini akan sangat disukai oleh bayi Anda.
Selain itu, makanan tersebut juga harus sehat. Hal ini karena pada usia 8 bulan maka bayi Anda akan mulai aktif bergerak, sudah mulai dapat merangkak maupun berdiri sendiri. Sehingga bisa dibilang dalam sehari maka bayi Anda akan dapat menghabiskan banyak energi. Maka dari itu dengan adanya resep ini maka ini akan membuat bayi Anda menjadi lebih sehat dan kuat.

Bagi Anda yang ingin tahu akan resep makanan apa saja yang bagus untuk bayi Anda 8 bulan, maka Anda dapat menyimak resep di bawah ini.
 Menu yang pertama yang dapat Anda berikan ke bayi Anda yang usia 8 bulan adalah Nasi Tim Sayur Brokoli. Namun tentu saja sebelum Anda membuat nasi tim dengan sayur brokoli tersebut maka bahan yang harus Anda siapkan adalah sebagai berikut:

·                     Beras sebanyak 20 gram,
·                     Daging ayam yang sudah di giling sebanyak 25 gram,
·                     Tomat, 25 gram,
·                     Kuning telur ayam1 butir,
·                     Keju parut sebanyak 10 gram,
·                     Air mineral 625 ml.

Setelah bahan siap, maka langkah untuk membuat nasi tersebut adalah Anda harus merebus beras serta daging ayam pada air yang sangat mendidih, lalu Anda masukkan brokoli serta tomat, serta Anda tunggu hingga matang. Anda campur kuning telur maupun keju parut dalam nasi dan Anda aduk. Anda angkat dan Anda blender sampai lumayan halus.

Selain itu masih adalah beberapa resep makanan bayi 8 bulan  lainnya yaitu nasi tim ikan tuna. Apabila Anda ingin membuat makanan ini maka bahan yang Anda harus siapkan adalah sebagai berikut:

·                     20 gram Beras putih,
·                     30 gram Tempe,
·                     25 gram Ikan tun,
·                     50 gram Labusiam,
·                     50 gram Tomat,
·                     1 sendok teh Mentega,
·                     625 ml air putih.

Langkah yang harus Anda lakukan untuk membuat adalah Anda harus merebus beras, tempe maupun ikan ke dalam air hingga menjadi bubur. Lalu Anda masukkan tomat serta labu, Anda aduk hingga merata dan matang. Anda masukkan mentega lalu Anda aduk hingga merata, Anda angkat dari api dan Anda haluskan dengan blender.

sumber gambar: http://www.solusisehatku.com


Resep terakhir yang dapat Anda buat adalah nasi tim dengan hati ayam. Bahan untuk membuat nasi tersebut adalah sebagai berikut:

·                     20 gram Beras,
·                     25 gram Hati ayam,
·                     20 gram Tempe,
·                     20 gram Tomat,
·                     25 gram Bayam,
·                     1 sendok teh Mentega,
·                     625 ml air.

Cara memasak makanan bayi 8 bulan untuk nasi tim dengan hati ayam adalah Anda harus merebus beras, serta tempe dan hati ayam hingga beras menjadi bubur. Anda masukkan tomat serta bayam dan Anda tambahkan mentega. Anda tunggu sampai dingin lalu blender sampai halus dan Anda sajikan kepada bayi Anda selagi hangat.
Itulah resep makanan bayi 8 bulan yang bisa Anda buatkan untuk buah hati tercinta. Semoga bermanfaat dan jangan lupa follow blog Keluarga Biru untuk up-date resep-resep makanan bayi lainnya.


1 comment

  1. Boleh dicoba nih mas, kebetulan punya bayi 9 bulan nih, hehehe

    ReplyDelete

Popular Posts