Untuk Urusan Akomodasi di Surabaya, Hotel Airy adalah Pilihan Terbaik

Airy Eco Surabaya


Akhir bulan yang lalu, Mama Ivon mendadak dapat undangan untuk hadir di sebuah event di Surabaya selama dua hari. Meskipun Malang-Surabaya hanya sekitar 2-3 jam saja namun nggak mungkin kami PP apalagi dengan membawa dua balita. Jadi mau nggak mau, kami harus menginap. Tapi masalahnya, tahu sendiri kan kalau tanggal tua tuh dompet sudah kembang-kempis. Mau dibatalin itu nggak enak sama yang ngundang, nanti Mama Ivon dianggap tidak professional sebagai seorang blogger.
Kalau transportasi sih nggak masalah, ongkos kereta ekonomi PP Malang-Surabaya masih terjangkau. Yang menjadi masalah adalah penginapannya. Dengan budget yang terbatas kami ingin tetap bisa mendapatkan kamar yang nyaman untuk kami berempat, terutama Duo Ai.
Untung saja saya langsung ingat Airy Rooms. Selain menyediakan kamar Standart, Airy Rooms juga menyediakan kamar tipe Eco. Perbedaannya ada dua yaitu di kamar tipe Eco tidak disediakan air hangat untuk mandi dan TV-nya bukan TV layar datar. Aah nggak masalah, yang penting nggak sampai tidur di stasiun lagi seperti saat kami ketinggalan kereta sepulang dari Solo dulu.
Event yang akan dihadiri oleh Mama Ivon berlangsung di Royal Plaza Surabaya maka kami pun mencari Airy Rooms yang berada di sekitar situ. Untunglah kami menemukan kamar yang sesuai dengan keinginan dan budget kami yaitu Airy Eco Syariah Wonokromo Karangrejo Sawah Surabaya. Trus saya iseng cari-cari voucher diskon yang rutin saya terima dari Airy Rooms dan menemukan voucher diskon senilai 20%. Lumayan banget kan, alhasil saya hanya perlu membayar sekitar 100 ribuan saja.
Airy Eco Syariah Surabaya ini bekerja sama dengan penginapan Rejo Syariah yang berada di belakang Royal Plaza Surabaya sehingga mudah untuk menemukannya. Dari Stasiun Wonokromo kami naik taksi online menuju ke Airy Eco Syariah Surabaya untuk menaruh barang-barang dan beristirahat sebentar karena acara baru dimulai pukul 11 siang. Awalnya sempat ragu apakah boleh chek-in sebelum jam 2 tapi syukurlah oleh pengelolanya diperbolehkan.



Kami mendapatkan sebuah kamar ukuran standart dengan fasilitas satu ranjang ukuran double, lemari kayu, AC, TV. Seperti yang saya bilang sebelumnya jika di tipe Eco ini tidak disediakan air hangat, namun kami dapat bonus TV-nya adalah tipe layar datar (penting ya hehehe). Badan yang tadi sedikit gerah setelah menempuh perjalanan dari stasiun ke penginapan langsung terasa sejuk setelah terkena hembusan udara dari AC.





Seperti biasa, Airy Rooms selalu menyediakan perlengkapan mandi, air minum gratis dan tak ketinggalan juga sunrise meal yang berisi makanan instant seperti mie instant, bubur instant atau biskuit. Sayang kotak sunrise meal khas Airy Rooms-nya tidak ada, entah mungkin ini perbedaan di Airy Eco atau dibawa pulang oleh tamu sebelumnya. Memang sih kotak sunrise meal-nya itu unyu-unyu banget, saya aja pengin bawa pulang sejak dari dulu.



“Airy Eco Syariah milik kami ini cukup laris Mas, setiap hari selalu saja ada yang booking. Biasanya sih booking sampai beberapa hari, tamu sebelum Mas malah nginap seminggu. Lokasinya enak dekat ama Royal, trus harganya murah. Penginapan lain yang berada di sekitar sini harganya dua ratusan ribu,” begitulah penuturan ibu yang menjadi pengelola di Airy Eco Syariah ini.




Karena Airy Eco Syariah Surabaya berlokasi di tengah-tengah pemukiman penduduk sehingga kami berasa nginap di rumah saudara. Jadi kami bisa melihat bagaimana aktivitas keseharian para penduduk di sekitar penginapan. Jadi Airy Eco Surabaya ini cocok bagi wisatawan yang ingin mendapatkan pengalaman berinteraksi dengan penduduk lokal Surabaya. Trus juga di sekitar Airy Eco Surabaya ini banyak warung dan penjual makanan yang tetap buka hingga malam. Nggak perlu kuatir kalau terbangun di tengah malam dan kelaperan, tinggal jalan bentar aja ke ujung gang.



Demikianlah cerita Keluarga Biru menginap di Airy Eco Syariah Wonokromo Karangrejo Sawah Surabaya. Menjadi family travel blogger tidak selalu identik dengan menginap di hotel berbintang atau villa mewah. Menginap di penginapan sederhana pun tak masalah asalkan tetap nyaman terutama buat anak-anak.
Oh iya, mumpung lebaran sudah dekat, jangan sampai ketinggalan juga promo lebaran dari Airy Rooms ya, diskonnya hingga 50% loh!!

Promo Lebaran Airy Rooms


Untuk info lebih lanjut bisa kunjungi halaman promo Airy Rooms. Jadi kapan Anda liburan keluarga bersama Airy Rooms?


5 comments

  1. Wah, meski murah, ternyata fasilitas nggak murahan..
    Mantab nih. Kapan2 musti nyoba nih...
    ^_^

    ReplyDelete
  2. airy ada tipe seperti rumah rumah gitu juga ya rupanya

    ReplyDelete
  3. Belum pernah make Airy, dah ditawari free nginep tapi masih bingung milih hotelnya.

    ReplyDelete
  4. Keren yak Airy Rooms iniii :)
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    ReplyDelete
  5. sesekali ingin nyoba airy rooms, mau coba hotel yg di sekitar malang dulu ahh..

    ReplyDelete

Popular Posts