ZenFone Max Plus M1: 4 Keunggulan dalam 1 Genggaman




Review ZenFone Max Plus M1 2018


Salah satu pertimbangan saya ketika membeli handphone adalah kapasitas dan daya tahan baterai yang dimiliki. Apa gunanya kamera bagus jika kapasitas baterainya kecil apalagi sampai boros alias ngampang ngedrop? Apalagi kalau saya lagi travelling bersama keluarga atau liputan dimana saya pasti banyak mengambil gambar dan bikin video, pasti membutuhkan smartphone yang tangguh.

Nah ngomongin tentang smartphone yang tangguh, Asus baru saja meluncurkan baru varian dari Zenfone Max yang merupakan seri smartphone dengan kapasitas dan daya tahan baterai yang awet dan tahan lama yaitu ZenFone Max Plus M1. ZenFone Max Plus M1 ini istimewa karena model ini merupakan yang pertama yang mendukung fitur full-view display. Body-nya juga sangat ringkas, dengan ukuran layar 5,7 inci namun disematkan dalam body smartphone 5,2 inci.


“ZenFone Max Plus M1 kami hadirkan di Indonesia, sekaligus dimulainya era perangkat komunikasi mobile generasi terbaru ASUS,” ucap Benjamin Yeh, Regional Director ASUS South East Asia. “Zenfone Max terbaru ini punya fitur yang kami sebut sebagai Max Display, Max Photos, Max Stamina dan Max Convenience,” ucapnya.
Waw jadi bikin kepo aja neh apa maksud dari Om Benjamin Yeh ini. Kalau gitu langsung deh baca tulisan saya sampai habis.

Max Display
Tampilan dari ZenFone Max Plus M 1 ini begitu elegan dan menarik karena memiiki layar resolusi HD+ berukuran 5,7 inci yang menggunakan aspect ratio ultra wide 18:9 dan bezel yang sangat tipis. Kombinasi dari kedua point ini menghasilkan screen to body ratio yang sangat tinggi. Dengan bingkai yang tipis membuat para engineer ASUS mampu mendesain smartphone ini dalam dimensi sebuah smartphone berukuran layar 5,2 inci. Jadi nggak heran jika ZenFone Max Plus 1 M disebut-sebut memiliki Max Display.

Review ZenFone Max Plus M1 2018

Karena viewing area yang luas ini membuat kita bisa melihat foto ataupun video berformat widescreen dengan sangat nyaman. Demikian juga ketika menjelajah web, kita juga tidak perlu melakukan scrolling lebih banyak. Jadi jari-jari nggak akan pegal atau keriting karena kebanyak scrolling.
“Multitasking juga sangat mudah karena dua aplikasi bisa ditayangkan dengan leluasa secara bersebelahan baik secara horizontal atau vertikal, karena layarnya lebih lebih panjang,” demikian ditambahkan oleh Benjamin.

Max Photos
ZenFone Max Plus M1 akan memanjakan para pecinta foto karena kameranya memiliki kualitas resolusi 16MP dual camera. Satu kamera berfungsi untuk lensa wide 120 derajat dan dilengkapi dengan LED Flash. Sedangkan kamera depan yang biasanya digunakan untuk foto selfie juga memiliki kualitas resolusi 16MP. Selain itu, kameranya juga memiliki aperture f/2.0 berfitur (PDAF) sehingga hasil foto akan lebih jernih, tajam dan mudah didapat meski objek sedang bergerak. . Dengan ZenFone Max Plus M1 di tangan maka kemampuan fotografi mobile kita akan semakin meningkat.

Sebagai info tambahan, dengan kamera lensa wide 120 derajat, kita bisa mengambil gambar dengan sudut pandang 2 kali lebih luas dibanding kamera smartphone pada umumnya. Itu artinya, lebih banyak orang bisa difoto sekaligus, lebih luas pemandangan yang bisa kita tangkap dan memotret di dalam ruang yang sempit tidak lagi menjadi kendala untuk menghasilkan foto yang bagus.

Max Stamina

Seperti yang saya bilang di awal tulisan bahwa ciri khas ASUS ZenFone Max series adalah kapasitas baterainya yang didesain khusus untuk para traveller dan mereka yang butuh daya tahan baterai maksimal. “ZenFone punya kapasitas baterai yang besar, yakni 4.130mAh, dapat menyimpan daya lebih besar,namun dibuat dalam dimensi yang ringkas,” ujar Benjamin menjelaskan tentang kapasitas baterai ZenFone Max Plus M1.
ZenFone Max Plus M1 bisa bertahan hingga 26 hari dalam kondisi standby di jaringan 4G, berbicara hingga 26 jam non stop di jaringan 3G, memutar video selama 13 jam, atau menjelajah web selama 21 jam.
Kelebihan lain dari seri Max adalah kemampuan reverse charging yaitu bisa berfungsi sebagai power bank untuk mengisi ulang smartphone lain. Jadi teman kebingungan karena low battery Anda bisa menjadi dewa penolong baginya.
Keunggulan baterai Zenfone Maz tidak berhenti sampai di situ saja, baterai pada ZenFone Max juga dilengkapi ASUS PowerMaster, sebuah teknologi manajemen daya yang cerdas yang bekerja untuk mengoptimalkan masa aktif baterai.
Baterai ZenFone Max dikombinasikan dengan 12 teknologi pengamanan termasuk temperature monitoring dan overvoltage protection yaitu ketika kita terlalu lama nge-charge maka arus listrik yang mengalir menuju smartphone secara otomatis akan dihentikan. Keren bukan?

Review ZenFone Max Plus M1 2018


Max Convenience
ASUS ZenFone Max Plus M1 merupakan salah satu dari sedikit smartphone di kelasnya yang mendukung fitur Face Unlock. Fitur Face Unlock memungkinkan kita untuk mengakses smartphone dengan mendeteksi wajah kita. Misalnya saat jari sedang basah, kotor atau sedang menggunakan sarung tangan sehingga sulit mengakses smartphone lewat sensor fingerprint.

Dengan bidang display yang lebih luas namun dalam ukuran body yang lebih kompak – meski menyimpan baterai berkapasitas besar di dalam –  ZenFone Max Plus M1 sangat ergonomis. Desainnya yang tipis dan dengan premium metallic finish, lengkap dengan 2.5D curved edge di bagian depan, membuat ZenFone Max Plus M1 sangat nyaman digenggam. 

Review ZenFone Max Plus M1 2018

Jika Anda ingin segera memiliki ZenFone Max Plus M1 maka nggak perlu galau karena harganya cukup terjangkau yaitu Rp.2.799.000. Lalu ada promo menarik neh bagi Anda pemegang kartu Indosat Ooredoo.
“Indosat Ooredoo berkerja sama secara ekslusif dengan ASUS untuk memberikan kemudahan para pelanggan mendapatkan smartphone impian mereka. Melalui program bundling ZenFone Max Plus M1, pelanggan dapat membawa pulang smartphone terbaru ini secara gratis hanya dengan berlangganan paket pascabayar IM3 Ooredoo mulai dari Rp189.000 per bulan selama 24 bulan di Gerai Indosat Ooredoo, atau Erafone Store di seluruh Indonesia,” ujar Andri Pranata, Acting Chief Sales and Distribution Officer Indosat Ooredoo.
Jika pengguna memilih paket internet freedom postpaid, pengguna akan mendapatkan kuota data sebesar 13GB per bulan. Adapun jika mereka memilih untuk membeli paket pulsa sebesar Rp200 ribu per bulan selama 24 bulan, maka ia dapat menggunakan pulsa tersebut untuk telepon atau kebutuhan komunikasi lainnya.
Jadi buruan deh gercep ke gerai Asus atau Indosat Ooredoo terdekat di kota Anda dan miliki 4 keunggulan ZenFone Max Plus M1 dalam genggaman tangan Anda.

1 comment

  1. Dari dulu pengen banget punya ZenFone dari Asus karena banyak blogger yang mengulasnya, tapi belum kesampaian sampai sekarang

    ReplyDelete

Popular Posts